3 Desainer Indonesia ini menceritakan tentang Proses Riset dan Perancangan User Interface yang mereka lakukan.
Seperti yang kita ketahui, desain adalah sebuah solusi. Dan mengetahui proses pembuatan solusi itu dibuat akan menambah pengetahuan kita tentang proses tersebut.
3 Desainer Indonesia ini menceritakan proses riset yang mereka lakukan dan bagaimana mereka merancang User Interface berdasarkan dari hasil riset yang didapat.
1. Prama Aditya - Proses UX: Redesign Website Kominfo
Prama Aditya menceritakan pengalamannya saat melakukan redesign untuk website kominfo dalam rangka mengikuti lomba yang diadakan oleh Kominfo.
Prama memulai proses redesign dengan melakukan riset terlebih dahulu. Beberapa tahapan riset yang ia lakukan diantaranya adalah:
• Membuat daftar tentang komponen website kominfo
• Mencari tahu kebutuhan user website Kominfo dengan menggunakan Web Analytics
• Mengumpulkan keyword pencarian yang sering digunakan oleh user saat mencari informasi tentang Kominfo
• Melakukan Tree Testing terhadap 7 responden, untuk mencari tahu apakah mereka kesulitan mencari informasi di website Kominfo.
2. Budi Tanrim — Designing an in-app Survey, How to capture user’s emotion (concept study)
Saat memberikan survey untuk salah satu app favoritnya, Budi merasa kesulitan untuk mengisi survey tersebut. Berangkat dari pengalaman tersebut Budi Tanrim melakukan riset dan perancangan UI untuk fitur survey yang mudah untuk digunakan oleh user.
Berikut adalah beberapa tahapan yang dilakukan oleh Budi dalam melakukan riset dan perancangan:
• Menentukan tujuan utama fitur survey ini (Membuat user mau mengisi survey dan membuat user mengisi survey dengan mudah)
• Memahami User. Saat ini orang orang terlalu sibuk dan setiap harinya mereka banyak mendapatkan email dan notifikasi dari app yang berbeda beda. Jadi Budi berpikir bagaimana caranya agar user mau meluangkan waktu mereka untuk mengisi survey menggunakan fitur ini.
3. Borrys Hasian — Social Location Mobile in Singapore — Market Opportunities, Competitors, and how Pickat SG can improve the UX Design
Borrys melakukan riset tentang peluang pasar dan kompetitor di Singapura untuk memberikan rekomendasi terkait design UX kepada Pickat SG.
Berikut adalah beberapa tahapan yang dilakukan oleh Borrys dalam melakukan riset dan perancangan:
• Mencari tahu tentang pengguna internet di Singapura.
• Mencari tahu tentang bagaimana perilaku user dalam hal belanja online.
• Mencari tahu tentang hal hal apa saja yang mempengaruhi user dalam membuat keputusan terkait pemilihan barang saat belanja online.
• Mencari tahu bagaimana kebiasaan user dalam mencari suatu informasi
• Melakukan quick test terhadap beberapa aplikasi yang sering digunakan di Singapura.

Komentar
Posting Komentar